Iran serukan siap berperang dengan Israel hingga 10 tahun

iran-serukan-siap-berperang-dengan-israel-hingga-10-tahun . (net)

Tridinews.com - Komandan top militer Iran menyatakan bahwa Teheran siap menghadapi perang hingga 10 tahun dengan Israel sebab meningkatnya ketegangan Iran dengan Israel dan Amerika Serikat.

Wakil Kepala Staf Angkatan Bersenjata Iran dan mantan Menteri Pertahanan Brigadir Jenderal Amir Mohammadreza Ashtiani menegaskan militer Iran memiliki persediaan peralatan dan moral yang cukup untuk menghadapi konflik panjang.

"Peralatan kami tidak mengalami kerusakan signifikan, dan kami memiliki persediaan yang cukup untuk berperang selama sepuluh tahun jika diperlukan," ujar Ashtiani dalam pernyataannya, dikutip media lokal.

Menurutnya, faktor penentu kemenangan di medan perang bukan hanya terletak pada kekuatan peralatan, tetapi juga termasuk semangat tempur para prajurit.

"Yang paling penting adalah moral. Mereka mengatakan moral adalah tiga perempat dari pertempuran. Pasukan kami berpengalaman, terlatih, dilengkapi sistem modern, dan punya semangat juang tinggi," ia menambahkan.

Pernyataan ini muncul tak lama setelah konflik 12 hari antara Iran dan Israel pada Juni lalu.

Editor: redaktur

Komentar