Tridinews.com - Pelatih asal Inggris, John Herdman, resmi ditunjuk sebagai pelatih baru Timnas Indonesia menggantikan Patrick Kluivert pada Sabtu, 3 Januari 2026.
PSSI menyebut kehadiran Herdman menandai era baru sepak bola nasional, mengingat rekam jejaknya yang mentereng di level internasional. Herdman dikenal sebagai satu-satunya pelatih yang berhasil membawa tim nasional putra dan putri dari satu negara lolos ke Piala Dunia FIFA.
Skill Kerek Ranking FIFA
Herdman lahir di Consett, Inggris, pada 19 Juli 1975. Meski tidak berkarier panjang sebagai pemain profesional, ia menekuni jalur kepelatihan sejak muda.
Selandia Baru (2006–2011): Melatih tim nasional putri, membawa mereka ke Piala Dunia Wanita FIFA 2007 dan 2011.
Kanada Putri (2011–2018): Mengantar tim meraih medali perunggu Olimpiade 2012 & 2016.
Kanada Putra (2018–2022): Memecahkan penantian 36 tahun lolos ke Piala Dunia 2022, sekaligus menaikkan peringkat FIFA Kanada dari 77 ke 33.
Prestasi Herdman ini menunjukkan kemampuan menaikkan peringkat FIFA (skill kerek) yang sebanding dengan pencapaian Shin Tae-yong saat menangani Timnas Indonesia sebelumnya.
Agenda Padat Timnas Indonesia 2026
Timnas senior Indonesia dijadwalkan tampil di:
FIFA Series: 23–31 Maret 2026, Stadion Utama Gelora Bung Karno
FIFA Match Day: Juni, September, Oktober, November 2026
Piala AFF 2026: Dimulai 25 Juli 2026
Kehadiran John Herdman diharapkan menjadi dorongan bagi Timnas Indonesia untuk tampil lebih kompetitif di kancah internasional
John Herdman Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ahli Kerek Ranking
. (net)