DIDADAMEDIA, Bandung - Selain dilakukan visum, ada desas desus akan dipindahkan makam Lina Zubaedah mantan istri komedian Sule. Hal itu disampaikan Kuasa Hukum Rizky Febian.
"Kita masih diskusi dulu, untuk soal itu (pemindahan makam)," kata Bahyuni Zaili, salah seorang tim kuasa hukum Rizky Febian, yang ditemui di makam Lina, di Sekelimus Utara 1, Kelurahan Batununggal, Bandung Kidul, Kota Bandung, Kamis (9/1/2020).
Bahyuni menyebutkan soal pemindahan tersebut, harus disepakati pihak Tedy yang merupakan suami Lina dan pihak keluarga Lina. Ada dua opsi tempat, lokasi pemindahan makam Lina.
"Rencana ke Nagrog. Keluarga juga ingin ke Cimahi. Yah intinya kita diskusikan dulu bersama. Kita mah inginnya damai enggak ramai dulu," ucapnya.
Diketahui memang terjadi keributan soal lokasi pemakaman Lina. Hal itu diributkan keluarga Lina dan pihak Tedy sebagai suaminya.
Pihak keluarga Lina dalam hal ini Rizky Febian sang anak, menginginkan Lina dimakamkan di makam keluarga yang berada di Kota Cimahi.
Sementara itu suami Tedy saat akan memakamkan jenazah Lina, sudah menyiapkan makam di pemakaman keluarganya yang menjadi makam Lina saat ini.